ROKET AIR


ROKET AIR
Assalamualaikum........^_^
      Hai adik-adik bagaiman kabar kalian hari ini? Masih tetep luar biasa kan? :) ,moga ja seperti itu. Sudah lama buat blog eh.... baru sekarang diisi padahal sudah diiklankan semenjak awal semseter dulu hehehe...... :D maaf ya bagi yang sering nengok tapi masih belum saya isi. Tulisan saya pertama kali di web ini saya persembahkan untuk Allah SWT, anak-anak SMP A Wahid Hasim yang saya cintai dan juga anak-anak di seluruh nusantara. Ok gak usah terlalu panjang lebar saya akan segera memberikan kalian ulasan yang sangat menarik. Penasaran??? mari simak cekidot :p
      Apakah kalian pernah mendengar “ ROKET AIR “? Atau bahkan pernah membuatnya. Mungkin sebagaian dari kalian pernah mendengar atau melihat di televisi, koran, radio dll. Nah.... :) pada ulasan berikut ini Bapak akan menjelaskan tentang seluk beluk roket air, secara khusus saya akan menjelaskan bagaimana roket air bisa terbang menurut kajian teori ilmu fisika.
      Roket air disebut juga water rocket (kata nenek moyang saya yang asli orang Jombang Jawa Timur :) ) merupakan sebuah benda yang bisa terbang dengan memanfaatkan air dan udara. Roket air mulai populer di Indonesia sekitar tahun 2005/2006 (setahu penulis). Roket air sering dilombakan baik pada tingkat kabupaten, provinsi, bahkan nasional. Peserta perlombaan kebanyakan pelajar baik yang duduk di bangku sekolah menengah bahkan mahasiswa.
      Ada yang tahu gak teori apa yang bisa menjelaskan Roket air???. Ini jawabanya, teori fisika yang menjelaskan bagaimana roket air bisa terbang adalah hukum III Newton. Hukum III Newton mengatakan bahwa “ Jika benda A memberikan gaya pada benda B (Gaya Aksi/Faksi), maka benda B akan memberikan gaya pada benda A (Gaya Reaksi/Freaksi). Kedua gaya ini memiliki besar yang sama tetapi arahnya berlawanan”. (dikutip dari buku Fisika Universitas edisi 10 halaman 107 karangan Sears dan Zemansky )
      Penjalasan yang lebih detail bagaimana roket air bisa terbang menurut kajian ilmu fisika simaklah penjelasan berikut ini. Sebelum roket diluncurkan, roket air harus diisi air dan udara. Pengisian air cukup setengah saja tetapi untuk pengisian udara harus banyak sampai udara di dalam botol memiliki tekanan yang tinggi (lihat gambar (a)). Jika udara di dalam roket sudah bertekanan tinggi maka pelatuk ditarik sehingga Roket Air akan terbang , Kok Bisa ya ....... ??? . Begini ceritanya.... ketika pelatuk di tarik, otamatis penahan roket sudah tidak ada lagi sehingga udara dan air yang ada di dalam roket akan tersembur keluar. Saat udara dan air tersembur keluar inilah Roket Air memberikan gaya dorong ke bawah (gaya aksi). Gaya aksi (Faksi) = gaya yang diberikan oleh air dan udara pada benda di bawahnya (udara). Benda yang ada di bawah tak lain adalah udara juga. 

 

 

 
Saat udara yang ada di bawah roket air diberi gaya aksi maka udara akan membalas dengan gaya reaksi (lihat gambar (b)) yang besarnya sama tetapi arahnya berlawanan yaitu ke atas. Gaya reaksi (Freaksi) = gaya yang diberikan oleh udara (yg ada di bawah roket) terhadap air dan udara yang keluar dari mulur roket.
      Karena gaya reaksi inilah yang menyebabkan roket terdorong ke atas dan akhirnya terbang deh... :).
      Sudah paham belum??? Kalo belum paham silahkan baca terus menerus dan pahami konsep dari hukum III Newton.
      Kuis dari saya yang berhubungan dengan ulasan di atas :
  •  Kenapa ya roket kok bisa terbang padahal Gaya reaksi (Freaksi) yang dilakukan oleh udara di bawah roket diberikan ke air dan udara di atasnya bukan ke badan roket? (petunjuk : lihat gambar (b)).
  • Isilah pernyataan di bawah ini :                                 Jika ............. (1) memberikan gaya pada ............(2) (Gaya Aksi/Faksi), maka ............. (3) akan memberikan gaya pada ........... ..(4) (Gaya Reaksi/Freaksi). Kedua gaya ini memiliki besar yang sama tetapi arahnya berlawanan. (diisi berdasarkan aksi reaksi pada roket)
      Terima kasih atas kunjunganya. Silahkan beri komentar dan jangan lupa “like Samsul Education facebook” atau jadi follower bahkan dua-duanya sangat dianjurkan. Sampai ketemu lagi by... ^_^
Wassalamualikm Wr. Wb.

 Nb : Yang bisa menjawab akan mendapat hadiah

0 komentar:

Posting Komentar